Selasa, 29 November 2011

bahagia-bahagia kecil


di cerita yang lalu, saya bercerita tentang macet, saya bilang saya menyukai macet ketika saya sedang berbahagia. 

salah satu quote favorit saya datang dari oprah winfrey, katanya : breathe, let go, and remind yourself, that this very moment is the only one you know you have for sure.

waktu saya tahu saya tidak akan memilikinya, waktu saya tahu kemampuan saya tidak cukup, waktu saya tahu hal ini akan segera berlalu dan berakhir, waktu saya sadar hal ini akan betul-betul berakhir, saya memilih apa yang dikatakan oprah. saya menikmati detik itu. karena memang itu yang saya miliki saat ini.

inilah soal ketika manusia menciptakan tatanan nilai kemudian mempersulitnya sendiri. berpayah-payah menggapai puncak, mengejarnya sepanjang waktu, dikejar tuntutan ideal versi sendiri, kemudian..dikhianati sendiri. dan kita jadi kewalahan.

klise ya .. hidup bergerak dan mengalir.

saya tidak suka berpangku tangan  dan muak dengan mereka yang pemalas, mereka yang menghambat laju kerja saya. jadi kalau saya ketemu birokrasi pingpong, saya pasti gerah. saya membenci bunyi ceplek-ceplek sandal jepit di kantor pemerintah, lambat, kalau bisa dibikin lama kenapa harus jadi cepet, jangan kau selesaikan hari ini, besok gak ada kerjaan lagi. saya jelas gak cocok dengan orang-orang ini, secara personal mungkin tidak bermasalah, tetapi secara sistem ini jelas merugikan. saya tidak suka menunggu, saya tidak sabaran : sikap saya jelek deh!  saya jadi tahu apa itu kendali diri dan kesabaran, latihan mental yang luar biasa. saya belajar pelan-pelan untuk lebih santai pada hidup karena saya gak mau jatuh hanya berharap saja (harapan itu hidup ketika bekerja iman, karena manusia punya deret riwayat kekecewaan). saya tahu ada banyak hal-hal yang tidak bisa / lambat untuk diubah dan saya harus bisa fleksibel dengan hal tersebut kan.

karena itu saya selalu merasa perlu menemukan bahagia-bahagia kecil untuk membuat hari-hari saya seimbang.

seperti :

melemparkan gula pasir dan remah roti ke lubang rumah semut dan memperhatikan mereka berlarian keluar memungut makanan yang saya sebar (bapak saya mengatakan saya bodoh karena melakukan ini, peduli amat, saya senang menontonnya, ini adalah hal paling melegakan buat saya, menyaksikan langsung kerjasama dan pengorbanan itu. karena itu saya tidak pernah ingin membunuh semut, kalau mereka mengganggu, saya potong saja jalan mereka dengan tangan saya, dan mereka akan minggir sendiri. –saya masih suka memperhatikan semut ciuman, tau kan..- )

bahagia kecil adalah panen buah di rumah sendiri, meskipun hanya punya 2 pohon buah di rumah.

pohon belimbing di halaman belakang, sarat buah belimbing. banyak  yang berjatuhan dan busuk karena tidak ada yang bisa mengambil. aku suka bunga ungu belimbing yang berguguran, tanah basah karena hujan semalam.
mama si monyet yang tangkas..hobinya ngambilin belimbing. (ke mana aja lu pak, gak guna banget..ahahahaayy) di rumah kami memang menggunakan lu-gw untuk obrolan santai. dan aku kamu untuk obrolan sehari-hari.
pohon mangga di halaman depan. kayaknya setiap ibu hamil pasti ngidam mangga ini deh. mangganya istiwewa karena cangkok dari 4 rasa mangga. ditanam waktu aku kecil. aku melarang pohon ini ditebang. bapak suka tertawa kalau mangga-nya hilang, dia bilang : ahh dulu aku waktu kecil juga suka nyolong buah..

waktu kakak saya kecil, dia menganggap semua huruf K sama dengan huruf T. kakak saya juga tidak bisa mengucap huruf Rrrrr dengan sempurna. sampai hari ini saya masih suka menyanyi di kamar mandi ala kakak saya karena itu membuat saya tersenyum dan tertawa : tupu-tupu yang lucu .. te mana engtau tellbang.. hillil mudit mencalli .. bunga-bunga yang tembang.. belayun-ayun.. pada tangtai yang lemah .. tidattah tayapmu ... melasa lelllaaahhh ..

 bahagia kecil adalah memastikan seluruh anggota keluarga mencoba setiap jenis roti breadtalk yang saya beli dari honor menyanyi. sepele sih.. tapi menyenangkan. saya selalu membeli 2 potong untuk tiap jenis, kemudian membaginya jadi 4. meskipun kadang-kadang bapak komplain karena dia gak mau cheese cake bagiannya harus berkurang :D

bahagia kecil adalah tidak merencanakan hal lucu dan justru jadi konyol. setiap kali saya pergi dengan sahabat saya ellen selalu saja ada kelucuan terjadi.

waktu gandrung film 2012 dan tidak semua orang berhasil mendapatkan jam dan seat sesuai keinginan, kami beruntung karena mengalah. antrean berjubel, kami diselak antrian oleh orang yang tidak bermanner (rasain dia gak dapet kursi!!). kami dapat tiket urutan B sekian, yang akan tayang 20 menit lagi karena paassss banget ada yang cancel.

mengambil tanpa meminta izin sedotan satu genggam besar di KFC bandara soekarno hatta – dengan alasan kan KMK mau jualan cari dana ziarek .. aih..aihh betapa tidak bermartabatnya..ahahhayy

suatu hari kami pulang sangat larut dari plaza semanggi dan seluruh mall tersebut mati lampu, kami jalan kaki dari lantai 9 persis film Vanishing in elm street, untungnya ellen bilang : SBY dulu nyet (maksudnya dia mau merokok dulu), kalau dia tidak merokok, maka kami akan terjebak dalam lift . sepanjang jalan turun tertawa-tawa saja daripada jadi ngeri.


mbak..mbakk.. itu abonnya punguti..sayang..enak soalnyaa... ahhaaahhaayyy :)

setiap kali beli floss-nya bredtalk, kami pasti cari serpihan abon yang berhamburan di tray dan memadatkannya di roti yang kami ambil (gak mau rugi cinn..ahahaayyy)


piknik moestopo choir di ragunan..sikk asikk... sehari sebelumnya sengaja cari pistol air di carrefour biar ada efek bubbles-nya.. (piknik harus happy donk ya :) )

saya menyukai piknik dengan kawan-kawan. saya suka membuat hidup saya penuh dan isi. saya suka kata-kata michael argyle : For happy people, time is filled and plannedss  for unhappy people time is unfilled, open and uncommitted they postpone things and are inefficient


menyenangkan sekali bersekolah. menyenangkan sekali punya kawan. ( ini anak tetangga yang lucu-lucu. perhatiin roll rambutnya deh... cie-cie..pasti lagi naksir-naksiran deh..ahhahahaa.... enjoy your school girls .. life to the fullest!!)

bahagia kecil adalah ketika membantu orang lain dan menemukan rasa perkawanan yang sejati. merasakan cinta platonis dan bertepuk tangan untuk mengakui betapa hebatnya aku hari ini karena berhasil menaklukkan apa yang kupikir tidak bisa kukerjakan, karena telah menunjukkan nilai kemanusiaan dengan menghayati hidup. plato pernah berkata : Berbaik-hatilah!! Karena setiap orang yang kau temui sedang berjuang dalam pertempuran yang lebih sulit.

bahagia kecil adalah penghayatan akan lirik lagu wonderful world-nya louis armstrong : 
the colours of the rainbow so pretty in the sky..are also on the faces of people going by…
I see friends shaking hands, saying How do you do…They're really saying I love you…
I hear babies crying I watch them grow . They'll learn much more than I'll ever know
And I think to myself, what a wonderful world…

bahagia kecil adalah menjadi tante dari anak sahabat-sahabatmu .. persahabatan yang telah teruji

ikoooo... lucunya

melihat vinka tumbuh dari hari ke hari... tante kangen deh sama mbak vinkaaa.. cupp cupp kecup :D

bahagia kecil adalah orgasme saat mendengarkan musik. (ini gak jorok, beneran). telinga saya suka menangkap nada-nada. dan saya sebel kalau masturbasi bukannya enak malah jadi capek dan sia-sia. ini persis kalau saya nonton film gak mutu, dengerin musik gak asik, dan baca buku yang tidak membikin nafas berhenti. nah..saya suka moment orgasme itu. waktu kamu mendengarkan musik, dirimu seperti dibawa berlari, terengah-engah sekaligus nyaman, dan klimaksnya menyenangkan. seperti foreplay yang lembut memanas, orgasme, dan disusul hal-hal manis setelahnya. selera musik saya eklektik, dari nat king cole sampai U2, dari UB40 sampai il divo. 

saya suka mendengar lagu-lagu dengan bahasa yang tidak saya kuasai, saya suka mendengar desahan alejandro sans, rancak-nya neri per caso dan aneka folksong. lafal yang tidak saya mengerti membikin hati saya melonjak-lonjak. (saya menemukan cover version man in the mirror-nya mj yang dinyanyikan james morrison di 4shared. alamakk...tidak bisa berhenti mendengarkannya)

bahagia kecil adalah mengenai takdir dan jodoh. dalam kasus saya mendapatkan keinginan tanpa menduga akan terjadi hari ini.

pernah datang ke pameran buku? berjubel, panas, dan tidak ada buku yang tertata rapi, tapi tahu-tahu mata menangkap satu obyek, dan kau tahu itu adalah hal yang paling kau inginkan, kau sudah mendambanya bertahun-tahun dan ketakutan tidak akan mendapatkannya. lalu tahu-tahu moment mak jegagig itu muncul, dan kau merasa harus memilikinya, tidak bisa menunda lagi karena kalian berjodoh, kau merasa bodoh ketika melewatkan kesempatan itu. begitulah perasaan saya ketika menemukan buku-buku yang ada di wish list saya pada moment mak jegagig itu.

ini adalah moment mak jegagig itu!!! aku membawamu pulang sayaaanggg :D cupp cupp kecupp

i'm lucky. i am. buku yang berantakan di rak. 25ribu sebuah untuk edisi bahasa inggris. mak jegagig lagi!!!

yess yess yess .. aku dapatkan ini di blok m square lantai bawah, 100ribu untuk 11 buku resep. haaii .. senangnyaa..

it's an ordinary miracle, right folks!!

The sky knows when it's time to snow  Don't need to teach a seed to grow
It's just another  Ordinary miracle today

Life is like a gift, they say  Wrapped up for you everyday
Open up, and find a way  To give some of your own
(ordinary miracle - sarah mclachan)


berkah dalem folks!! enjoy your days :D




Tidak ada komentar:

Posting Komentar